Assalamualaikum wr. Wb.. pertama saya ucapkan syukurku kepada Allah SWT yang telah memberikan kesempatan untuk membuat tutorial ini. Alasan saya membuat blog ini saya ingin sharing pengetahuan. mengamalkan ilmu kan dapat pahala bener kan ?.. juga sebagai beckupanku yang seandainya saya lupa saya tinggal lihat lagi aja diblog saya sendiri . Ok kita langsung ke pokok materinya!
Hardware adalah perangkat keras. Sesuatu yang keras pasti bisa disentuh bukan ? Ngga usah panjang lebar jelasin sebuah definision yang penting kita tau maksudnya, betul?
Contoh perangkat keras pada sebuah komputer adalah sbb:
Matherboard (papan induk)
Motherboard adalah komponen utama pada komputer karena disana adalah tempat berkumpulnya komponen – komponen penting komputer dan tempat berlalu lalangnya data.
Fungsi utama motherboard ialah sebagai pusat penghubung antara satu perangkat keras dengan perangkat keras lainnya.
Processor (otak pc)
Prosesor adalah komponen komputer yang merupakan sebagai otak yang menjalankan proses dan pengendali kerja komputer dengan bekerjasama perangkat komputer lainnya
Fungsi prosesor dalam sebuah komputer mempunyai fungsi yang sangat penting, karena komponen kecil ini menentukan kecepatan performa dari sebuah komputer.
RAM
RAM adalah memori tempat penyimpanan sementara pada saat komputer dijalankan dan dapat diakses secara acak atau random.
Fungsi dari RAM yaitu untuk mempercepat pemrosesan data pada komputer. Semakin besar RAM yang dimiliki, maka komputer akan semakin cepat dalam prosesnya.
Harddisk
Harddisk adalah perangkat keras komputer/laptop yang bekerja secara sistematis dimana menjadi media penyimpanan data.
Fungsi perangkat harddisk secara umum adalah untuk menyimpan data yang dihasilkan oleh pemrosesan perangkat komputer/laptop.
Dvd rom
DVD-ROM merupakan sebuah media penyimpanan digital yang isinya sangat variatif.
Fungsi DVD ROM berarti penggerak atau pemutar pada sebuah DVD ROM.
Monitor
Monitor adalah perangkat keras yang digunakan sebagai alat output data secara grafis pada sebuah CPU, monitor juga kerap disebut sebagai layar tampilan komputer.
Monitor berfungsi sebagai Output dari memori komputer atau central processing unit berupa biner.
Casing computer
Casing Komputer adalah kotak atau rumah komputer adalah tempat terletaknya Processor (CPU), Motherboard dan peranti2 yang lain.
Fungsinya yaitu, melindungi berbagai komponen2 di dalamnya dari debu, panas, air, atau kotoran lainnya pada saat bekerja dan melindungi dari benturan2 fisik yg kita tidak inginkan.
Power Supply
Power supply adalah perangkat keras berupa kotak yang isinya merupakan kabel-kabel untuk menyalurkan tegangan ke dalam perangkat keras lainnya.
Power Supply berfungsi sebagai penyuplai tegangan listrik langsung kepada komponen-komponen yang berada di dalam casing komputer.
Keyboard
Keyboard adalah perangkat input yang masih merupakan salah satu perangkat keras yang memiliki berbagai macam fungsi sesuai jumlah dan macam macam tombolnya.
fungsi keyboard adalah fungsi yang sangat penting yang ada pada komputer, karena tanpanya input input perintah fital pada komputer tidak akan bisa dilaksanakan.
Mouse
Mouse adalah hardware yang dihubungkan dengan komputer yang fungsinya sebagai penggerak kursor yang memberikan sebuah perintah masukan atau input pada sistem windows.
Fungsi mouse:
1. Menginput dan memasukan perintah pada komputer.
2. Digunakan sebagai penggerak pointer atau kursor ke layar komputer
3. Digunakan untuk beberapa kegiatan seperti : double klik, drag, klik, geser, drag drop dan klik kanan
4. Digunakan untuk memperbesar dan memperkecil tampilan layar
5. Digunakan untuk melakukan scrolling pada layar dengan menggunakan roda scroll tengan pada mouse
6. Mendeteksi beberapa gerakan 2D atau 3D secara relatif ke posisinya
7. Mengaktifkan tombol suatu perintah dan melakukan sebuah eksekusi pada sebuah aplikasi
8. Digunakan untuk pengaturan dan perbesar tampilan sebuah objek
Printer
Printer adalah perangkat keras komputer (hardware) yang berfungsi untuk mencetak dokumen yang ada dalam komputer.
Fungsi printer adalah mencetak file/dokumen dari komputer ke media kertas atau yang lainnya.
Speaker
Speaker adalah perangkat keras output yang berfungsi mengeluarkan hasil pemrosesan oleh CPU berupa audio/suara.
fungsi sebagai alat untuk mengubah gelombang listrik yang mulanya dari perangkat penguat audio/suara menjadi gelombang getaran yaitu berupa suara itu sendiri.
Headset
Headset merupakan salah satu alat atau aksesoris elektronik yang cukup banyak dicari oleh tidak hanya para pencinta gadget, namun juga bagi si pencinta musik.
Fungsi utamanya sebagai alat reproduksi suara, memang menjadikannya sebagai sebuah teknologi yang dapat menghasilkan suara atau audio yang lebih jernih.
Joystick
Joystick adalah alat input komputer yang berwujud tuas atau tongkat dan dapat bergerak ke segala arah, sedangkan games paddle biasanya berbentuk kotak atau persegi terbuat dari plastik dilengkapi dengan tombol-tombol yang akan mengatur gerak suatu objek dalam komputer.
fungsi joystick ternyata ada beberapa macam, yaitu :
Pelengkap untuk memainkan permainan video yang dilengkapi lebih dari satu tombol.
Untuk megontrol permainan video.
Joystick juga banyak diimplementasikan pada mesin-mesin seperti pada kursiroda bermotor dan truk.
DLL.
Sebenarnya masih banyak hardware yang belum di sebutin diatas tapi yang diatas hardware yang umum biasa orang dipakai.
Terimakasih sudah berkunjung semoga dapat bermanfaat.